Matematika perlu dikuasai dan dipahami dengan baik oleh siswa, karena tujuan matematika adalah untuk membekali mereka dengan kemampuan berpikir salah satunya adalah berpikir kritis matematis. Ditemui di lapangan kemampuan berpikir kritis siswa saat ini masih rendah. Siswa masih belum memahami soal dan bingung menentukan permasalahan yang ada dalam soal serta masih belum bisa menentukan cara yang dapat digunakan dalam menyelesaikan soal yang diberikan. Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis matematis siswa menggunakan model Learning Cycle 7E dengan bantuan Precalculus Solved. Desain yang digunakan adalah desain kelompok kontrol pretest – posttest yang melibatkan dua kelompok. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas X di SMK Negeri 3 Bandung. Sampel dalam penelitian ini terdiri dari dua kelas yaitu PM 2 sebanyak 36 orang yang dijadikan sebagai kelas kontrol dan PM 3 sebanyak 35 orang yang dijadikan kelas eksperimen. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes dan lembar observasi. Tes yang diberikan berupa pretest dan posttest. Data hasil pretest dan posttest kemudian dianalisis menggunakan software SPSS 20.0 for windows. Berdasarkan hasil analisis diketahui bahwa terdapat peningkatan kemampuan berpikir kritis matematis setelah menggunakan model Learning Cycle 7E dengan bantuan Precalculus Solved dan peningkatan kemampuan berpikir kritis matematis siswa kelas X SMK yang pembelajarannya menggunakan model Learning Cycle 7E dengan bantuan Precalculus Solved lebih baik dibandingkan siswa kelas X SMK yang menggunakan model pembelajaran konvensional.