Penelitian ini ditujukan untuk meningkatkan disiplin belajar siswa dengan menggunakan reward sticker picture di kelas I SDIT Bahtera Nuh. Penelitian ini dilaksanakan di kelas I SDIT Bahtera Nuh, kecamatan katapang, Kab. Bandung. Penelitian ini kuantitatif, penelitian dalam pengambilan sampel menggunakan teknik sampel jenuh dengan peserta didik kelas 1 sebanyak 54 yang dibagi menjadi 2 kelompok, yaitu kelas I A sebagai kelas kontrol dan Kelas I B sebagai kelas eksperimen yang masing-masing kelas berisi 27 peserta didik. Intrumen dalam penelitian ini yaitu menggunakan intrumen observasi Checklist disiplin belajar, diperkuat dengan penilaian aktivitas siswa dan guru. Metode penelitian adalah metode kuasi eksperimen dengan equivalent control group design, dan menggunakan uji normalitas, uji homogenitas, uji perbedaan rata-rata (uji-t), uji gain, dan uji Ngain. Hasil dari penelitian adalah dilihat dari hipotesis pertama yaitu hasil pengujian perbedaan rata-rata pretest dan posttest kelas eksperimen signifikan yaitu 0,000, maka H_0 ditolak dan H_1 diterima artinya terdapat peningkatan disiplin belajar peserta siswa menggunakan reward sticker picture di kelas I SDIT Bahtera Nuh. Hipotesis yang kedua dalam penelitian ini yaitu pengujian indeks gain, yang mana hasil uji gain perbedaan rata-rata diperoleh nilai signifikan yaitu 0,000 maka H_0 ditolah dan H_1 diterima yang artinya terdapat peningkatan disiplin belajar siswa di kelas I SDIT Bahtera Nuh yang menggunakan reward sticker picture lebih baik dari pada yang tidak menggunakan reward sticker picture. Maka dapat disimpulkan, penggunaan reward sticker picture dapat meningkatkan disiplin belajar siswa.